Jalin Sinergitas TNI Polri, Jajaran Kodam Jaya Hiking Bersama Polda Metro Jaya

    Jalin Sinergitas TNI Polri, Jajaran Kodam Jaya Hiking Bersama Polda Metro Jaya

    BOGOR - Trend acara Hiking/Trekking, perjalanan mendaki sembari mensyukuri dan menikmati indahnya panorama alam pegunungan sejauh 4, 7 Km dilaksanakan Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto serta diikuti pejabat utama dari kedua instansi, guna meningkatkan hubungan sinergitas TNI Polri yang kuat di Puncak Bogor, Rabu (10/1/2024).

    Acara Hiking, dilaksanakan setelah sebelumnya melaksanakan tensi darah, senam pemanasan dan melaksanakan peregangan. Destinasi Hiking dibagi dengan 4 lokasi perhentian. Pada area ketiga etafe Hiking dilaksanakan acara bakti sosial yakni pemberian sembako yang diserahkan oleh Pangdam Jaya didampingi Kapolda Metro Jaya, yang antusias dibanjiri warga sekitar.

    Dalam sambutannya Pangdam Jaya sampaikan, kegiatan bakti sosial  kepada warga pada acara Hiking ini merupakan wujud kepedulian Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya kepada warga masyarakat.

    "Kami berharap, bantuan sembako ini dapat bermanfaat serta membantu meringankan kebutuhan warga, "Ujar Pangdam.

    Perjalanan Hiking dilanjutkan menuju etafe terakhir yaitu daerah Talaga Saat pada area Gazebo I. Pada lokasi ini Pangdam Jaya dan Kapolda Metro Jaya melakukan penanaman pohon penghijauan disaksikan seluruh peserta yang mengikuti kegiatan hiking.

    Hadir dalam kegiatan Hiking TNI Polri diantaranya, Pangdam Jaya, Kapolda Metro Jaya beserta PJU Polda Metro, Kasdam Jaya, Kapoksahli Pangdam Jaya, Danrem 051/Wkt, Danrem 052/Wkr, para Asisten Kasdam Jaya, para Dansat/Kabalakdam Jaya, para Dandim dan Danyon jajaran Kodam Jaya.

    (Hendi)

    bogor
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Program Factory Visit Kelas, Sofwan Taufik...

    Artikel Berikutnya

    Dansat Brimob Polda Banten Pimpin Apel Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    FKDT dan FTPQ Pandeglang Isi Materi Pelatihan Kompetensi Pendidik MDTA dan TPQ di Kecamatan Cimanggu,Cibitung, Cibaliung dan Sumur
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Program Beyond Trust Presisi Triwulan IV